Situs Berita HP + Situs Harga HP + Situs Spesifikasi HP + Situs Review HP

Monday 30 March 2015

Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons

Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons - Kali ini Situs HP akan mengulas artikel gadget terbaru berjudul Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons, anda bisa menyimak artikel kami tentang Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons dibawah ini.

Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons

Red Hat, penyedia solusi open source terkemuka di dunia, mengumumkan OpenShift Commons.

OpenShift Commons merupakan inisiatif komunitas open source baru yang akan bekerja sama dan memperdalam keterlibatan dengan OpenShift, penawaran Platform-as-a-service (PaaS) open source RedHat dan teknologi-teknologi open source yang diatasnya dibangun OpenShift.

"Para pengguna dan ekosistem mitra OpenShift sangat dinamis, sama halnya dengan komunitas teknologi open source yang merupakan pondasi OpenShift, dan seluruh lini produk Red Hat. Aspirasi dari para pelanggan, mitra, dan komunitas ini adalah keinginan untuk membentuk komunitas yang benar-benar terbuka, dimana semua kelompok ini dapat saling berinteraksi dan membantu mendorong masa depan inovasi PaaS. Karenanya, Red Hat sangat bangga dapat memfasilitasi pengembangan komunitas yang akan mendorong kolaborasi industri yang luas ini," kata Ashesh Badani, vice president and general manager, OpenShift, Red Hat.

OpenShift Commons melebihi lingkup perusahaan dengan penggelaran OpenShift aktif dan merangkul komunitas teknologi open source lainnya, organisasi dan mitra ekosistem dari berbagai disiplin ilmu yang bersinggungan dengan PaaS. Semua memiliki komitmen terhadap model open source dan inovasi PaaS.

Red Hat meluncurkan OpenShift Commons dengan partisipasi aktif dari pengguna, kontributor, operator, pelanggan, mitra, dan penyedia layanan dari lebih dari 30 organisasi global, termasuk Amadeus, AppDirect, Cisco, Dell, Docker, Getup Cloud dan Shippable.

OpenShift dari Red Hat ini menggabungkan beberapa teknologi open source terbaik di kelasnya termasuk OpenShift Origin, Docker, Kubernetes, Project Atomic, dan banyak lagi. OpenShift Commons secara unik mampu menyatukan berbagai komunitas dan dirancang untuk memfasilitasi kegiatan berbagi pengetahuan, umpan balik dan informasi di seluruh ekosistem OpenShift dan memungkinkan kolaborasi dependensi yang bisa meningkatkan PaaS open source.

OpenShift Commons beroperasi di bawah satu tujuan bersama untuk memajukan diskusi dengan lingkup yang lebih luas daripada sekedar berbagi hasil program (code) dan mengeksplorasi praktik-praktik terbaik, saling belajar dari kasus, dan pola yang berhasil dilaksanakan dalam penyediaan berkelanjutan dan lingkungan software yang cerdas. Untuk perusahaan yang belum menggelar OpenShift, OpenShift Commons dapat membantu menghubungkan mereka kepada para pakar penyediaan dalam konteks proyek open source lainnya, termasuk Docker, Kubernetes, dan Project Atomic. Untuk dapat bergabung, tidak ada Contributor License Agreement/ perjanjian lisensi, persyaratan kontribusi, ataupun biaya keanggotaan, yang dibutuhkan hanya komitmen untuk berkolaborasi dalam membangun PaaS.

OpenShift Commons menawarkan beberapa cara bagi peserta untuk berkolaborasi, termasuk:

Kelompok dengan Minat Khusus terhadap berbagai bidang inovasi PaaS, seperti kontainer, OpenShift 3, dan operasional PaaS.
Commons Briefing dipimpin oleh organisasi peserta dan anggota tim OpenShift yang membahas berbagai jenis topik, termasuk praktik –praktik terbaik DevOps, containerization, operasional PaaS, jaringan dan penyimpanan kontainer, OpenShift pada OpenStack, dan big data.
Commons mailing lists tentang beberapa topik, mendorong peserta untuk bergabung dalam diskusi.

Sekian berita gadget terbaru dari Situs HP mengenai Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons. Harapan kami artikel seputar gadget yang berjudul Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons ini bisa bermanfaat untuk anda. Silahkan lihat juga berita gadget terbaru lainnya mengenai Mari Kita Intip Fasilitas Lab Rahasia Apple Watch!

Tags :

Related : Dorong Platform-as-a-Service Open Source, Red Hat Perkenalkan OpenShift Commons